Terapi Stres di Alam Bebas | Perjalanan Indah dari Pantai ke Gunung
Sering kali rutinitas pekerjaan yang padat membuat kita jenuh. Bahkan ini bisa mengakibatkan stres. Mulai dari stres ringan hingga stres berat. Jika sudah begitu, kita sendiri yang rugi.
Maka, perlu penyegaran dan terapi agar meringankan beban
pikiran. Salah satunya dengan traveling. Dengan traveling, seseorang akan
mendapatkan sesuatu yang baru. Hal ini mampu mengubah pola pikir dan gaya
hidupnya setelah mengunjungi lingkungan baru. Ia juga mengalami suatu peristiwa
yang mengubah suasana hatinya. Sehingga jumlah Limfosit akan bertambah,
sehingga kemampuan penyembuhan dirinya akan meningkat.
Enaknya traveling kemana agar bisa bermanfaat sebagai
terapi? Adapun pilihan traveling, bisa menuju obyek air seperti sunagi atau
laut/pantai, kehidupan flora fauna, alam Indonesia, atau gunung.
Pantai
Kita duduk di pantai. Kita pandang dan amati ombak dan
gelombang laut yang bertubi-tubi ke pantai. Dan finally, pada akhirnya lenyap
tertelan pasir atau pecah karena membentur karang terjal.
Gambar 1b |
Gambar 1b : Wisata Pantai Goa Cina di Malang
Memperhatikan dan mengamati air sungai, ombak serta
gelombang laut itu mengalihkan perhatian kita dari stres yang sedang melanda
kita dan memberi kesempatan untuk tumbuh inspirasi dalam menanggapi dan
mengatasi stres tadi.
Kala melihat sungai dengan batu serta tumbuhan hijau dengan
air yang mengalir...go with the flow, sembari mendengar suara yang gemericik.
Hal ini akan membuat suasana hati menjadi relax dan tenang dan membuat sangat
enjoy.
Traveling umumnya adalah pantai, Meskipun wisata yang
mainstream, namun entah mengapa selalu merasa senang dan terbuai melihatnya. Sensasinya
adalah ombak yang ganas, batu karang, pulau-pulau kecil.
Wisata melihat kehidupan flora dan fauna
Saat traveling dengan memilih obyek kehidupan flora/tumbuhan
dan fauna/binatang alam Indonesia.
Bunga
Amatilah bunga di taman atau di ladang. Perhatikan warna,
ukuran, susunan tangkai, kelopak, daun bunga dan putiknya. Bunga tampak indah
karena keserasian antara kelopak, daun bunga, putik, warna dan semerbak harum
mewanginya.
Akan tetapi walaupun indah, kebanyakan bunga itu lunak,
mudah rusak, dan cepat layu. Coba amati berbagai bunga. Kekaguman kita akan
bertambah. Keindahan bunga menyejukkan hati serta mengangkat jiwa kita. Olehnya
kita dirangsang untuk mencari dan mengusahakan keindahan.
Dampak dari melihat keindahannya, maka stres yang kita alami
dapat kita tinjau dari sudut pandang yang seimbang. Dan kita pun dapat
menghadapi dengan cara seimbang pula.
Serangga
Saat mengamati serangga, tentunya yang tidak berbahaya
yaaa... Perhatikan daya hidup dan perjuangannya untuk tetap hidup, berkembang biak,
dan melestarikan spesiesnya. Bergantilah
mengamati serangga yang ada di dekat kita. Daya hidup dan daya juang
yang tampak pada serangga dapat menghidupkan sisidaya juang kita.
Kemauan berjuang itu membuat kita merasa lebih tegar saat
mengalami stres yang terjadi pada kita. Dan artinya kita merasa tertantang
untuk mampu menghadapi cobaan ini
Gambar 2 |
Gambar 2: Berdekatan dengan alam terbuka, bisa melihat kupu-kupu hitam yang sedang menghisap madu dari bunga (lokasi Banyuwangi)
Keterangan : Simbiosis mutualisme atau saling menguntungkan.
Kupu-kupu mendapat makanan berupa nectar dan kemudian menjadi madu. Bunga pun
bila didatangi kupu akan dapat mengembangbiakkan bunga di tempat lain. Makhluk
ciptaan Allah, alam semesta sekitarnya.
Wisata menikmati gunung
Saat traveling dengan memilih obyek gunung. Mendakilah ke
gunung. Capailah tempat tinggi di lereng, atau puncak jika mungkin. Duduklah
disana. Nikmati udara bersih dari pepohonan sekitar. Dengan paru terisi oleh
oksigen segar. Bila pagi hari, setelah subuh rasakan sensasi ketika matahari
terbit/ Sunrise.
Sekaligus coba untuk memandang awan. Lihatlah lembah dan
ngarai di bawah. Mata memandang luas ke atas, ke bawah dan ke samping. Dalam
diri kita dapat tercipta rasa berkuasa dan memiliki alam sebagai harta kita.
Rasa berkuasa dan memiliki itu membuat kita kuat, tegar, dan mampu menghadapi
masalah hidup kita, termasuk stres yang sedang kita alami.
Gambar 3 |
Gambar 3 Gunung Bromo
Tempat hunting sunrise. Coba Indonesia kurang apa. Cantiknya
matahari yang tak pernah ingkar untuk menerangi kita semua dan selalu memberi
banyak manfaat untuk kebutuhan kita sehari-hari
Dengan traveling, seseorang mampu mengubah pola pikir dan
gaya hidupnya setelah mengunjungi lingkungan baru dan mengalami suatu peristiwa
yang mengubah suasana hatinya. Jumlah limfosit akan bertambah sehingga
kemampuan penyembuhan dirinya akan meningkat.
Bersambung Traveling Sebagai Antisipasi Penyebab Kanker Dan Terapi Kanker
Kembali ke tulisan: Mengobati Stres dengan Terapi Di Sungai
Leave a Comment